Visi dan Misi Jurusan Keperawatan

PENETAPAN VISI DAN MISI KEILMUAN PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA KEPERAWATAN POLTEKNIK KESEHATAN KEMENKES TERNATE

I. VISI
Menjadi Program Studi yang menghasilkan tenaga keperawatan profesional pemula
yang berkarakter dan kompeten dalam Penanggulangan Bencana Dengan
Mengedepankan Budaya Lokal Dan Berdaya saing global.

II. MISI
a. Meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan keperawatan berstandar nasional
yang spesifik pada kegawatdaruratan akibat bencana dalam penerapan Asuhan
Keperawatan.
b. Meningkatkan mutu dan mengembangkan penelitian di bidang keperawatan sesuai
perkembangan IPTEK Keperawatan.
c. Meningkatkan Pengabdian Kepada Masyarakat melalui penerapan IPTEK
Keperawatan dalam penanggulangan masalah kesehatan.